Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Intip Gaya Modis Ira Koesno di Debat Capres Pemilu 2019

Kamis, 17 Januari 2019 – 22:55 WIB
Intip Gaya Modis Ira Koesno di Debat Capres Pemilu 2019 - JPNN.COM
Ira Koesno saat menjadi moderator dalam debat Capres dan Cawapres Pemilu 2019. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Sosok tegas Ira Koesno dalam membawakan acara debat memang masih diidolakan oleh masyarakat.

Setelah menjadi bahan perbincangan publik di debat Pilkada DKI 2017, Ira Koesno ditunjuk kembali sebagai moderator debat pertama Capres & Cawapres Pemilu 2019.

Selain dikenal sebagai perempuan yang memiliki karier cemerlang di dunia jurnalistik, Ira Koesno dikagumi akan kecantikannya dan awet muda.

Pada penampilannya malam ini, Ira Koesno masih terlihat sangat cantik dengan busana blazer andalan.

Dia memakai blazer navy dan blouse hitam turtle neck dengan bahan brokat. Dia juga membiarkan rambutnya yang sedikit coklat terurai sejajar dengan bahu.

Selain itu, dia tetap menerapkan riasan yang natural dengan teknik smokey eye berwarna abu-abu dan lipstik yang sedikit lebih glossy berwarna pink muda.

Penampilan dia tahun ini masih mirip dengan tahun sebelumnya. Pada debat Cagub dan Cawagub DKI 2017 putaran pertama ia memakai blouse biru muda setengah lengan dipercantik dengan kalung.

Sementara pada putaran kedua, Ira Koesno memakai blazer krem dan dalaman yang sedikit tipis berwarna hitam. (jpc/jpnn)

Ira Koesno tampil cantik dan elegan saat menjadi moderator debat pertama Capres dan Cawapres Pemilu 2019.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News