Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
Selaku pimpinan, dirinya memberikan apresiasi kepada seluruh personel atas pelaksanaan tugas pengamanan pada tahap kampanye.
Dia berharap dapat ditingkatkan pada pengamanan tahap berikutnya, yakni tahap pemungutan dan penghitungan suara yang menurutnya sangat menentukan dan sangat berpotensi terjadi gangguan kamtibmas.
“Dengan adanya beberapa kejadian yang menonjol terjadi selama tahap kampanye, dapat kami simpulkan bahwa situasi politik dit tiap-tiap daerah begitu fluktuatif. Oleh sebab itu, keseriusan dan kesungguhan kita dalam melaksanakan tugas pengamanan ini sangat diperlukan demi terlaksananya pesta demokrasi yang aman dan demokratis,” kata Andi.
Andi menerangkan pada pengamanan tahapan ini, seluruh personel akan diterjunkan langsung ke kesatuan wilayah guna membantu pengamanan pilkada pada saat pemungutan suara dan perhitungan suara.
"Pahami betul bahwa tugas yang akan saudara laksanakan cukup berat, sehingga memerlukan keseriusan dan kesiapan saudara dalam melaksanakan tugas pengamanan,” pesan Andi.
Mantan Kapolda Sulsel tersebut memastikan keselamatan, kesiapan, dan kesehatan personel dalam kondisi prima.
Selain itu, memastikan personel yang terlibat pengamanan ini dalam kondisi siap bertugas bersama stakeholder lainnya.
Beberapa poin penekanan diberikan kepada personel yang akan diterjunkan dilaksanakan di antaranya agar pengamanan dilaksanakan secara profesional dan penuh rasa tanggung jawab dengan tetap berpedoman kepada peraturan perundang-undangan.