Irjen Teddy Minahasa: Kami Ingin Sumbar Bersih dari Aksi Perjudian
Irjen Teddy Minahasa menegaskan Sumbar dikenal sebagai provinsi yang religius, dan memiliki standar adat yang berfilosofi pada adat dan agama. "Jika ada aksi judi di daerah ini tentu akan sangat kontradiktif dengan hal itu," katanya.
Dia mengingatkan jangan main-main dengan judi, karena tindak pidana itu akan berkembang menjadi tindak pidana lainnya.
Sebelumnya, Kapolda Sumbar mengklaim angka kriminal di daerah itu mengalami penurunan sepanjang 2021 dibandingkan dengan 2020. "Tindak pidana di 2021 sebanyak 5.099, sementara di 2020 sebanyak 8.525," katanya.
Dia menyatakan turunnya angka kriminal di daerah itu disebabkan dua hal.
Pertama, anggota kepolisian yang bekerja baik di lapangan sehingga mampu mencegah terjadinya tindak pidana.
Kedua, karena tingkat kesadaran masyarakat akan hukum yang makin tinggi dan membuat potensi gangguan kamtibmas ini mulai berkurang.
"Terkait korelasi dengan sibuknya anggota Polri dalam kegiatan vaksinasi itu perlu penelitian secara komprehensif. Turunnya angka tindak pidana kemungkinan disebabkan dua hal di atas," kata Irjen Teddy Minahasa. (antara/jpnn)