Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ironis, Ahok Start Kampanye Pilkada di Ruang Sidang

Selasa, 07 Maret 2017 – 07:31 WIB
Ironis, Ahok Start Kampanye Pilkada di Ruang Sidang - JPNN.COM
Basuki Tjahaja Purnama. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com -Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta ‎yang maju pada Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 putaran kedua mulai kampanye hari ini, Selasa (7/3).

Salah satunya adalah calon petahana Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama. Pria yang karib disapa Ahok itu mengawali‎ hari pertama kampanye dengan menjalani proses persidangan.

Dia merupakan terdakwa perkara dugaan penodaan agama. "Yang pasti saya mau sidang, gitu aja," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Senin (6/3) malam.

Mantan Bupati Belitung Timur itu sudah memiliki strategi untuk menjalani persidangan. "Sidang, strateginya duduk yang bagus," ucap Ahok.

Persidangan Ahok beragendakan mendengarkan saksi-saksi yang dihadirkan penasihat hukum. ‎Rencananya, ada tiga saksi yang akan dihadirkan, yakni Bambang Waluyo Djojohadikoesoemo. Analta Amier, dan Eko Cahyono.

"Syukur-syukur jaksa nanyanya enggak banyak, ya pulang cepat," ‎ujar Ahok. (gil/jpnn)

Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta ‎yang maju pada Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 putaran kedua mulai kampanye

Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close