Jalan Timnas ke London Masih Jauh
Rabu, 23 Februari 2011 – 13:20 WIB
Untuk menjadi salah satu wakil Asia, Indonesia harus bersaing dengan 35 negara anggota AFC lainnya. Sesuai regulasi, anggota AFC dibagi ke dalam dua unggulan. Unggulan utama diisi 13 negara. Vietnam menjadi satu-satunya wakil dari Asia Tenggara (ASEAN/AFF) di sini. Unggulan utama ini menunggu hasil pertemuan 22 tim terbawah.
Indonesia masuk dalam deretan unggulan 22 terbawah, bersama tim-tim seperti Thailand, Malaysia, Oman, Uni Emirat Arab, Yaman dan Iran. Undian terhadap laga yang mempertemukan Indonesia dan Turkmenistan, serta laga-laga lainnya itu, digelar pada 20 Oktober 2010 lalu.
Ke-22 tim unggulan terbawah tersebut menjalani fase pra-kualifikasi pada 23 Februari dan 9 Maret 2011, dengan sistem kandang-tandang (home and away). Satu pertandingan leg 1 antara Yaman melawan Singapura, dilangsungkan pada 2 Maret 2011.