Januari, Pemerintah Impor Gula 500 Ribu Ton
Selasa, 08 Desember 2009 – 20:03 WIB
Permasalahan kekurangan stok gula tersebut, terang Mari, disebabkan hingga akhir November 2009 ini masa giling tebu di seluruh pabrik gula baik milik PTPN/RNI maupun swasta sudah berakhir. “Semula produksi GKP nasional tahun 2009 diperkirakan sebesar 2,9 juta ton, kenyataannya di lapangan diperkirakan hanya mencapai 2,6 juta ton atau berkurang 300.000 ton,” paparnya. Dikatakan, penurunan produksi gula ini juga dialami oleh negara-negara produsen gula di dunia seperti India dan Brazil.
Selain itu, menurunnya produksi gula dalam negeri tahun 2009 khususnya dialami oleh Pabrik Gula (PG) milik BUMN yang disebabkan revitalisasi PG untuk peningkatan kapasitas dan efisiensi giling, belum berjalan sesuai yang diharapkan.