Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jemaah Wafat Meningkat, Ada yang Keliru

Irjen: Petugas Kesehatan Harus Lebih Sigap

Minggu, 28 November 2010 – 18:45 WIB
Jemaah Wafat Meningkat, Ada yang Keliru - JPNN.COM
MEKAH - Meningkatnya jumlah jemaah haji yang wafat membuat Inspektorat Haji Kementerian Agama bersuara. Irjen Kemenag Suparta meminta petugas-petugas sektor kesehatan untuk lebih meningkatkan kinerjanya untuk bisa menekan angka kematian jemaah, terutama pasca wukuf di Padang Arafah.

"Wafatnya jemaah mayoritas disebabkan oleh penyakit yang berkaitan dengan sistem sirkulasi. Disusul penyakit hipertensi, serangan jantung, dan stroke. Saya minta pengawasan bidang kesehatan jemaah ditingkatkan lagi, jangan sampai meningkatnya angkat kematian ini karena kelalaian," cetusnya seperti dilansir MCH.

Padahal, lanjut Suparta, fasilitas bagi jemaah untuk musim ini jauh lebih memadai dibandingkan 3 tahun lalu. Apalagi sistem pelayanan haji sudah menerapkan sistem satu atap. "Harusnya bisa lebih baik lagi. Petinggi Kementerian Kesehatan agar lebih tanggap terhadap persoalan ini. Tingginya angka kematian bisa memberi gambaran bahwa ada yang keliru," pungkasnya.(gus/jpnn)

.

MEKAH - Meningkatnya jumlah jemaah haji yang wafat membuat Inspektorat Haji Kementerian Agama bersuara. Irjen Kemenag Suparta meminta petugas-petugas

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close