Jenson Button Belum Ingin Pensiun dari F1
jpnn.com - LONDON - Jenson Button memang sudah berusia 34 tahun. Sebuah usia yang sangat senja untuk ukuran atlet profesional. Namun, hal itu ternyata tak membuat Button memikirkan pensiun dari balapan Formula 1.
Alih-alih pensiun, jagoan McLaren itu justru masih memiliki gairah untuk terus membalap di arena F1. Padahal, Button sempat dikabarkan bakal tampil di balapan ketahanan mobil LeMans 24 Hours.
“Saat ini, keinginan saya adalah membalap di F1. Anda menjalani hari yang sulit dan itu sangat mengecewakan karena Anda ingin terus kompetitif,” terang Button di laman Planet F1, Sabtu (9/8).
Keinginan Button tentu tak lepas dari ambisinya menambah koleksi gelar juara dunia. Hingga kini, pembalap asal Inggris itu memang baru sekali merengkuh tropi juara, yakni pada musim 2009 silam.
“Di F1, emosinya benar-benar menyeluruh. Kadang tinggi, kadang rendah namun tidak pernah di tengah-tengah. Ketika Anda memiliki alasan untuk berkompetisi, Anda akan terus kembali ke lintasan,” tegas Button.(jos/jpnn)