Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

JK Segera Umumkan Kinerja Instansi Pusat, Mana Yang Terbaik?

Sabtu, 21 November 2015 – 11:35 WIB
JK Segera Umumkan Kinerja Instansi Pusat, Mana Yang Terbaik? - JPNN.COM
Wapres Jusuf Kalla. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Hasil evaluasi reformasi birokrasi dan akuntabilitas kinerja kementerian/lembaga akan diumumkan pertengahan Desember.

“Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) telah menyelesaikan evaluasi, hasilnya nanti akan diumumkan pada Hari Anti Korupsi Internasional,” kata Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan M Yusuf Ateh dalam acara Evaluasi Reformasi Birokrasi di Jakarta, Jumat (20/11). 

Dia menambahkan Wakil Presiden Jusuf Kalla yang merupakan Ketua Pengarah Reformasi Birokrasi Nasional (KPRBN) akan mengumumkan hasil evaluasinya. Pedoman evaluasi reformasi birokrasi dan akuntabilitas kinerja ini disusun oleh KemenPAN-RB, KPK, BPKP, dan Inspektorat Provinsi. Untuk pelaksanaannya, KemenPAN-RB dibantu oleh BPKP untuk melakukan survei.

“Obyek yang dievaluasi antara lain Zona Integritas yaitu Kementerian dan Lembaga sebanyak enam unit kerja, Provinsi sebanyak 8 unit kerja, dan Kabupaten/Kota sebanyak 25 unit kerja,” katanya.

Adapun obyek evaluasi akuntabilitas kinerja yaitu bagaimana K/L mempertanggungjawabkan penggunaan anggarannya yaitu 76 K/L, 34 Provinsi, dan 505 kabupaten/kota dan Obyek reformasi birokrasi 76 K/L, 37 Provinsi, dan 57 kabupaten/kota.

“Sasarannya pemerintahan yang bersih, akuntabel dan berkinerja tinggi. Pemerintah yang efektif dan efisien, pelayanan publik yang baik dan berkualitas,” pungkasnya.(esy/jpnn)

JAKARTA – Hasil evaluasi reformasi birokrasi dan akuntabilitas kinerja kementerian/lembaga akan diumumkan pertengahan Desember. “Kementerian

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close