Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi Ingin Rombak Protokoler Istana

Senin, 04 Agustus 2014 – 18:24 WIB
Jokowi Ingin Rombak Protokoler Istana - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Jokowi berjanji akan merombak aturan keprotokoleran Istana bila nanti resmi dilantik sebagai Presiden RI. Jokowi mengaku tidak ingin mendapat pengawalan yang terlalu ketat dari Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres).

Tujuan perombakan protokoler Istana ini adalah agar ia bisa tetap bisa lebih dekat dengan masyarakat. "Kalau nanti setelah manajemennya bener bisa kita atur. Saya tetap ingin bisa mendengar rakyat, bisa salaman dengan rakyat," ujarnya di kantor transisi Jokowi-JK di Jalan Situbondo nomor 10, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/8).

Jokowi mengatakan dirinya tidak terlalu nyaman dengan standar pengamanan yang terlampau ketat. Dikatakannya, pengamanan yang terlampau ketat membuatnya sulit dekat dengan masyarakat. Alhasil, ia juga kesulitan mendengar keluhan masyarakat.

"Nggak nyamannya kalau dengan masyarakat terlalu ketat (pengamanan), masyarakat banyak yang komplain dan saya ngak mau seperti itu," ucapnya. (rmo/jpnn)

JAKARTA - Jokowi berjanji akan merombak aturan keprotokoleran Istana bila nanti resmi dilantik sebagai Presiden RI. Jokowi mengaku tidak ingin mendapat

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News