Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi Pimpin Rapat Terbatas Pertumbuhan Ekonomi Jateng

Selasa, 09 Juli 2019 – 15:31 WIB
Jokowi Pimpin Rapat Terbatas Pertumbuhan Ekonomi Jateng - JPNN.COM
Presiden Jokowi bersama Gubernur Jateng Ganjar Pranowo bersalaman dengan warga sebelum membagikan sertifikat tanah di Lapangan Dukuhsalam, Slawi. Foto: HERMAS PURWADI/RADAR SLAWI/JPNN.com

jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo alias Jokowi memimpin rapat terbatas yang secara khusus membahas pertumbuhan ekonomi (PE) Provinsi Jawa Tengah, di Istana Bogor, Jawa Barat pada Selasa (9/7).

Saat membuka rapat tersebut, Jokowi memastikan dukungan pemerintah pusat untuk membantu provinsi yang dipimpin Ganjar Pranowo dalam meningkatkan PE -nya dengan harapan dapat mendongkrak PE nasional.

"Pemerintah pusat ingin memberikan backup, bantuan yang diperlukan agar percepatan pertumbuhan ekonomi di Jateng betul-betul riil," ucap Jokowi.

BACA JUGA: Jokowi Minta Ignasius Jonan dan Rini Soemarno Berhati-hati

Mantan wali kota Solo itu menjelaskan bahwa bantuan yang akan diberikan pemerintah pusat terutama untuk sektor industri yang berorientasi ekspor dan pariwisata.

"Karena dalam dua hal ini, Jateng memiliki potensi. Nanti semua menteri akan memberikan dukungannya apabila diperlukan dan kita harapkan pertumbuhan ekonomi di Jateng lebih baik, akan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional kita," jelas Kepala Negara.

Di akhir sambutannya, Jokowi mempersilakan kepada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo memaparkan secara singkat potensi dan bantuan yang diperlukan daerah itu ke depan terkait dua sektor tersebut. Rapat itu kemudian bersifat tertutup.(fat/jpnn)

Di akhir sambutannya, Jokowi mempersilakan kepada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo memaparkan secara singkat potensi dan bantuan yang diperlukan daerah itu ke depan terkait dua sektor tersebut.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close