btn close ads
Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Juara Europa League Gasak PBR 4-0

Kamis, 22 Mei 2014 – 23:32 WIB
Juara Europa League Gasak PBR 4-0 - JPNN.COM
Vicente Iborra mencetak dua gol ke gawang PBR. Foto: Getty Images.

jpnn.com - BANDUNG -- Sevilla masih terlalu tangguh buat Pelita Bandung Raya (PBR). Hal ini terlihat saat juara Europa League itu menggasak PBR 4-0 dalam laga ujicoba yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Kamis (22/5).

Tanda-tanda kekalahan telak PBR sudah terlihat di awal laga. Babak pertama baru berjalan tujuh menit, Sevilla sudah berhasil unggul melalui tendangan spektakuler Piotr Trochowski.

Lima menit kemudian, Sevilla kembali berhasil menjebol gawang PBR. Kali ini melalui Vicente Iborra. Skor 2-0 menjadi hasil akhir babak pertama.

Pelatih PBR, Dejan Antonic melakukan perubahan dengan memasukkan Bambang Pamungkas. Namun upaya Dejan tak membuahkan hasil.

Malah Sevilla berhasil mencetak dua gol tambahan. Masing-masing melalui tendangan penalti Coke Moreno di menit 59 dan Iborra di masa injury time. Skor akhir 4-0 untuk Sevilla. (abu/jpnn)

BANDUNG -- Sevilla masih terlalu tangguh buat Pelita Bandung Raya (PBR). Hal ini terlihat saat juara Europa League itu menggasak PBR 4-0 dalam laga

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Close menu