Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jumlah Kebangkrutan Pribadi Meningkat di Australia Di Tahun 2017

Rabu, 31 Januari 2018 – 10:00 WIB
Jumlah Kebangkrutan Pribadi Meningkat di Australia Di Tahun 2017 - JPNN.COM

Jumlah warga Australia yang menyatakan diri secara resmi mengalami kebangkrutan mengalami peningkatan sebesar 6,1 persen di tahun 2017.

Key points:

  • Bankruptcies rose for the 3rd consecutive year in 2017
  • Queensland had the highest number of bankruptcies last year
  • Men are more likely than women to declare bankruptcy

Di tahun 2016, juga sudah terjadi kenaikan 5 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Angka tiga bulanan yang dikeluarkan Otoritas Keuangan Australia memberi gambaran berbeda mengenai masalah kebangkrutan ini dibandingkan masalah ekonomi lain yang menujukkan angka-angka yang lebih bagus.

Menurut perusahaan yang bergerak di bidang pencarian mereka yang menunggak hutang (debt collection) illion, di tahun 2017 ada sekitar 32 ribu warga Australia yang menyatakan diri bangkrut.

Direktur Eksekutif illion Simon Bligh mengatakan ada berbagai faktor yang menyebabkan seseorang menyatakan diri bangkrut.

"Hutang konsumen terus bergerak naik di Australia karena jumlah cicilan KPR yang semakin tinggi dan juga kenaikan harga untuk kebutuhan sehari-hari seperti listrik, gas, air, juga BBM dan juga kesehatan." kata Bligh.

"Berbagai fakor ini ditambah dengan lemahnya tingkat kenaikan upah membuat banyak kantong pribadi warga Australia semakin terkuras."

Jumlah Kebangkrutan Pribadi Meningkat di Australia Di Tahun 2017
Kebangkrutan pribadi naik enam persen di Australia di tahun 2017.

Supplied: illion

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close