Kabar Baik dari Tom Hanks Setelah Dinyatakan Positif Virus Corona
jpnn.com, JAKARTA - Aktor Tom Hanks menyampaikan kabar baik usai menjalani isolasi karena terinfeksi virus corona atau covid-19.
Setelah diizinkan pulang, dirinya mengaku sedang menjalani karantina mandiri untuk penyembuhan.
Tom Hanks mengatakan kondisinya dan istri, Rita Wilson semakin membaik. Bahkan mereka kini tidak lagi merasakan demam.
"Hai semuanya. Berita baik: satu minggu setelah positif, dalam isolasi sendiri, gejalanya hampir sama. (Sekarang) tidak ada demam," ungkap Tom Hanks lewat akun Instagram miliknya, Rabu (18/3).
Pria 63 tahun itu sudah bisa menjalani aktivitas ringan selama masa karantina mandiri. Selain mencuci, Ia mengaku menghabiskan waktu dengan menulis di mesin tik.
"Kami melipat cucian dan mencuci piring, sisanya banyak tidur siang di sofa. Saya bepergian dengan mesin tik yang dulu saya suka. Kita bersama-sama menghadapi ini semua," ujar Tom Hanks.
Diberitakan sebelumnya, pasangan selebritas Tom Hanks dan Rita Wilson telah diperbolehkan meninggalkan rumah sakit. Setelah proses isolasi di rumah sakit di Queensland, Australia, suami istri itu menjalani karantina mandiri di rumah sewaan mereka di Australia.
Tom Hanks dan Rita Wilson sebelumnya dinyatakan positif terinfeksi virus corona atau covid-19. Mereka diduga terjangkit saat berada di Australia untuk persiapan syuting film tentang Elvis Presley. (mg3/jpnn)