Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kabar Jumat Malam, FIFA Tunjuk Indonesia Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023

Jumat, 23 Juni 2023 – 23:46 WIB
Kabar Jumat Malam, FIFA Tunjuk Indonesia Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023 - JPNN.COM
FIFA menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - FIFA memberikan kabar gembira, yakni menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 menggantikan Peru yang mengundurkan diri.

Kepastian itu diumumkan oleh FIFA di situs resminya pada Jumat (23/6) malam.

"Dewan FIFA juga menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023," bunyi pernyataan FIFA.

Meski sudah menunjuk Indonesia, FIFA ternyata belum memastikan tanggal pelaksanaan Piala Dunia U-17 2023.

Sebelumnya, ajang ini seharusnya digelar di Peru pada 10 November sampai 2 Desember mendatang.

Kabar baik ini menjadi bumbu penyemangat untuk Indonesia setelah sebelumnya dikecewakan FIFA karena jatah tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dibatalkan dan dipindahkan ke Argentina.

Dengan status tuan rumah, Indonesia pun turut menjadi kontestan Piala Dunia U-17 karena ada jatah lolos otomatis bagi tuan rumah.

Yang menarik dinantikan, apakah PSSI akan kembali mengumpulkan pemain-pemain Timnas U-17 Indonesia yang sebelumnya dilatih oleh Bima Sakti atau merombak total tim dan mengganti pelatihnya juga? (dkk/jpnn)

Jumat malam, Indonesia resmi ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023

Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News