Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KAI Sediakan Tambahan Kursi 18.760 per Hari Selama Lebaran

Selasa, 21 April 2015 – 17:23 WIB
KAI Sediakan Tambahan Kursi 18.760 per Hari Selama Lebaran - JPNN.COM
Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro usai menggelar jumpa pers terkait ketersediaan jumlah kereta untuk masa lebaran 2015. Jumpa pers berlangsung di kantor Juanda, Jakarta, Selasa (21/4). Foto Yessy Artada/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) bakal menyediakan tambahan tempat duduk sebanyak 18.760 kursi per hari untuk mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang saat Idul Fitri 2015.

Tambahan kursi tersebut akan diberikan pada H-10 dan H+10 lebaran. Hal itu diungkapkan Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro saat menggelar jumpa pers di kantor Juanda, Jakarta, Selasa (21/4).

Selain itu, PT KAI juga berencana melakukan penambahan jumlah kereta. Edi mengatakan, pihaknya akan merilis penambahan itu dua bulan sebelum lebaran. Karena itu, pihaknya tak bisa membeberkan jumlah pasti penambahan tiket selama idul fitri.

“Paling kurang lebih jumlah kereta tambahan tidak kurang dari tahun lalu, sebanyak 15 kereta. Tapi bisa juga lebih," ungkap mantan direktur Aset KAI tersebut.

Sebanyak 15 kereta tersebut terdiri dari masing-masing tujuh kelas ekonomi dan eksekutif bisnis serta satu kelas ekonomi non subsidi jurusan Jawa Tengah dan Jawa Timur. (chi/jpnn)

 

JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) bakal menyediakan tambahan tempat duduk sebanyak 18.760 kursi per hari untuk mengantisipasi lonjakan jumlah

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News