Kantor PPP Kembali Memanas, Ada Apa Lagi?
jpnn.com, JAKARTA - Beredar kabar bahwa terjadi perebutan di kantor PPP di Jalan Diponegoro, Menteng Jakarta Pusat, Rabu (19/7) malam.
Pihak yang merebut dikabarkan adalah anggota kubu Muhammad Romahurmuziy.
Wakapolres Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Asep Guntur membenarkannya.
Namun mengenai siapa pihak yang ingin merebut kantor PPP, dia tidak mengetahuinya.
"Kami dapat informasi dari dalam (petugas kantor PPP) katanya mau diambil alih ini gedung. Jadinya kami menjaga saja. Kami enggak ada pro kubu mana kubu mana. Kami cuma menjaga," kata Asep saat dikonfirmasi.
Asep mengaku sudah memerintahkan sejumlah personel untuk menjaga kantor PPP.
Dia memastikan, personel yang turun sudah membawa atribut anti-huru hara.
"Kalau personel gabungan dari Polda, Polres, dan Polsek lengkap peralatan. Ada Brimob juga, sekitar seratus personel lebih, ya," kata Asep. (Mg4/jpnn)