Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kejutan Besar Terjadi di Ganda Campuran Malaysia Open

Sabtu, 09 April 2016 – 15:03 WIB
Kejutan Besar Terjadi di Ganda Campuran Malaysia Open - JPNN.COM
Ilustrasi: AFP

jpnn.com - SHAH ALAM - Ganda campuran Malaysia Peng Soon Chan/Liu Ying Goh mencatat rekor.

Untuk pertama kalinya dalam sepuluh pertemuan mereka dengan ganda terkuat dunia, Zhang Nan/Zhao Yunlei, peringkat 12 dunia itu menang 24-26, 21-15, 21-13.

Hebohnya, yang bikin terharu, kemenangan itu didapatkan di depan publik sendiri, di Stadiun Malawati, Shah Alam, dalam semifinal Malaysia Open (superseries premier), Sabtu (9/4) siang.

Pasangan Malaysia itu sepanjang satu jam sembilan menit pertandingan, memang tampil tanpa beban. Namun smes dan permainan netting, serta pertahanan mereka membuat Zhang/Zhao geregetan.

Sorak sorai fans Malaysia sudah terjadi usai game kedua diambil pasangan tuan rumah. Wajar saja, itu adalah game pertama yang berhasil mereka menangkan dari Zhang/Zhao.

Selama sembilan pertemuan sebelumnya, tak satu game pun yang berhasil mereka menangkan. Peng Soon Chan/Liu Ying Goh selalu kalah dua game langsung.

Luar biasa. Di akhir pertandingan pun, ganda Tiongkok dengan sportif mengakui kehebatan lawannya.

Nah, di final besok, Peng Soon Chan/Liu Ying Goh inilah yang akan dihadapi ganda Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Hati-hati, Owi/Butet! (adk/jpnn) 

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close