Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kekayaan Alam yang Melimpah Harus Seutuhnya untuk Kesejahteraan Masyarakat Kalteng

Jumat, 20 November 2020 – 17:49 WIB
Kekayaan Alam yang Melimpah Harus Seutuhnya untuk Kesejahteraan Masyarakat Kalteng - JPNN.COM
Pasangan calon nomor urut satu, Ben Bahat dan Ujang Iskandar dalam debat Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Tengah (Kalteng). Foto source for jpnn

jpnn.com, PALANGKARAYA - Pasangan cagub-cawagub Ben Bahat - Ujang Iskandar memastikan kekayaan alam di Kalimantan Tengah harus bisa membuat masyarakat Kalteng lebih maju dan sejahtera dibanding saat ini.

Hal tersebut disampaikan pasangan Ben-Ujang dalam debat kedua yang diselenggarakan Kamis (19/11) malam.

"Kekayaan alam yang melimpah harus menjadi instrumen kemajuan dan kesejahteraan seluruh masyarakat Kalimantan Tengah," ujar Ujang.

Salah satu perwujudannya bisa dilihat dengan memanfaatkan komoditas unggulan Kalteng, yakni Karet. Ujang mengatakan sudah seharusnya Kalteng bisa mengolah sendiri karet sehingga mempunyai nilai jual yang kebih tinggi.

"Karet sudah seharusnya dapat diolah di dalam Kalteng. Jadi Kalteng tidak hanya menjual bahan mentah namun barang jadi yang lebih tinggi harganya," tambah Ujang.

Ujang menambahkan, langkah konkretnya adalah dengan menggandeng pihak swasta dalam membangun pabrik untuk memproduksi produk jadi dari karet. Nantinya, pihak swasta tidak akan diganggu macam-macam dengan berbagai permintaan di luar aturan resmi.

"Kami akan ajak investor untuk mendirikan pabrik di Kalteng. Tidak akan kami minta macam-macam pihak investor yang mau berinvestasi," ucap Ujang. (flo/jpnn)

Kekayaan alam yang melimpah harus menjadi instrumen kemajuan dan kesejahteraan seluruh masyarakat Kalimantan Tengah

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News