Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Keluarga Undang 150 Anak Yatim Doakan Mendiang Jupe

Minggu, 17 September 2017 – 23:33 WIB
Keluarga Undang 150 Anak Yatim Doakan Mendiang Jupe - JPNN.COM
Nia Anggia bersama ibunya, Sri Wulansih dan sarwendah, istri Ruben Onsu saat 100 hari kepergian Jupe. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Mengenang 100 hari kepergian Julia Perez alias Jupe, keluarga menggelar pengajian di kediamannya, Minggu (17/9).

Sebanyak 150 anak yatim diundang untuk mengaji bersama. Tampak ibu dan kedua adik jupe, Nia Anggia dan Della ikut mendoakan sang kakak.

“Acaranya lebih khidmat, lebih banyak berdoa, lebih banyak pengajiannya, lebih lama, lebih ramai dibanding kemarin-kemarin, dan anak yatimnya lebih banyak ngundangnya," ungkap Nia, adik Jupe ditemui usai pengajian 100 hari di kediamannya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.

Nia juga mengaku sempat bertemu dengan kakak tercintanya itu di dalam mimpi.

“Aku dimimpiin kemarin, saking aku kangennya sampai nangis-nangis meluk dia,” kata Nia.

Dalam pengajian kali ini, kata Nia, keluarga memilih dekorasi serba hijau. Dia mengatakan bahwa warna hijau adalah warna kesukaan mendiang Jupe semasa hidup.

"Dua hari lalu mama naik ke atas, lihat foto dia (Jupe) di air, Nyi Roro Kidul 'Oh iya ya kalau almarhum senang warna hijau, akhirnya pengajian 100 hari kita pakai baju hijau hijau," tukas Nia.(jlo/jpnn)

Mengenang 100 hari kepergian Yulia Rachmawati alias Julia Perez, keluarga sengaja mengundang 150 anak yatim.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close