Kemenhub Terapkan Prosedur Khusus Penerbangan ke Papua
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bakal memberlakukan prosedur khusus untuk pesawat yang akan terbang menuju Papua. Pasalnya, medan di Papua memang dikenal sangat sulit.
"Nanti ada prosedur khusus untuk terbang di Papua," ujar Direktur Navigasi, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub, Novie Riyanto di kantornya, Jakarta, Rabu (19/8).
Novie mengakui, selama ini prosedur terbang di Papua masih visual. Selain itu, jam terbang pilot serta kualifikasi pesawat yang akan terbang ke Papua juga bakal menjadi pertimbangan matang.
"Selama ini masih visual, nanti akan kami instrumenkan. Di Papua itu topografinya khusus, artinya untuk terbang ke sana (Papua) pesawat nggak terbang datar-datar saja. Karena medan ekstrem kami juga akan buat instrumen yang ekstrem menyesuaikan kondisi," papar pria berkacamata ini. (chi/jpnn)