Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kesan Pertama Calon Pemain Naturalisasi Seusai Berlatih dengan Timnas U-20

Jumat, 11 November 2022 – 18:32 WIB
Kesan Pertama Calon Pemain Naturalisasi Seusai Berlatih dengan Timnas U-20 - JPNN.COM
Dua calon pemain naturalisasi Timnas U-20 Indonesia, Ivar Jenner dan Justin Hubner. Foto: PSSI.

jpnn.com - Justin Hubner, calon pemain naturalisasi Timnas U-20 Indonesia mengaku nyaman berlatih perdana bersama Marselino Ferdinan dan kawan-kawan dalam training camp (TC) di Turki, Kamis (10/11/2022).

Dia tak sabar mengikuti rangkaian latihan di sana. Pemain yang kini membela klub Wolverhampton Wanderers U-21 itu menegaskan siap untuk mengikuti arahan dari Pelatih Timnas U-20 Indonesia Shin Tae Yong.

"Hari yang bagus karena saya bisa latihan perdana, berlatih dengan teman-teman setim dan para staf," katanya di situs PSSI.

Justin menegaskan momen debut latihan itu membuatnya ketagihan. Dia pun pengin terus bisa berlatih dan berproses bersama pemain yang diproyeksikan tampil di Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.

"Saya harap bisa ikut sesi-sesi latihan selanjutnya bersama tim," tegasnya.

Justin tak sendiri, dia bergabung dalam latihan Timnas U-20 Indonesia bersama Ivar Jenner. Karena itu, keduanya layak dinantikan kapan bermain untuk Timnas U-20 Indonesia dalam sebuah uji coba.

Dengan langkah tersebut pelatih bisa melihat bagaimana kualitas calon pemain naturalisasi penggawa Garuda Nusantara itu. (dkk/jpnn)

calon pemain naturalisasi Justin Hubner ungkapkan kesan pertamanya setelah berlatih bersama Timnas U-20 Indonesia

Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News