Kesedihan Putri Delina yang Tidak Diberitahu Jenazah Ibunya Diautopsi
jpnn.com, JAKARTA - Putri Delina masih bersedih atas kepergiaan ibunda tercintanya almarhumah Lina Jubaedah. Kesedihan itu bertambah saat Putri mengenang jenazah ibunya yang harus melalui proses autopsi.
Sebagai anak, hati Putri merasa teriris saat mengingat tubuh almarhumah ibunya di-autopsi.
“Mana ada anak yang tega. Putri seorang perempuan dan Putri bisa merasakan apa yang dirasakan mama juga. Gimana enggak tega mama Putri digituin,” ujar Putri seperti dalam tayangan Beepdocom, Kamis (13/2).
Anak kedua Lina dari pernikahan dengan Sule ini mengakui memang tak setuju ibunya diautopsi, namun akhirnya harus menyerah pada keadaan.
Putri mengklaim sama sekali tidak tahu Lina akan diautopsi, dalam bayangannya hanya akan ada pemindahan makam.
“Putri enggak dikasih tahu autopsi, bilangnya kan pemindahan aja,” jelasnya.
Karena itu, Putri hanya bisa pasrah dan merelakan semua terjadi.
“Tapi ya udah enggak apa-apa ternyata pas tanda tangan autopsi, ya udah,” ungkap Putri.(Pojoksatu/jpnn)