Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketua MPR Kritik Impor Cangkul, Ada Apa Ya?

Rabu, 02 November 2016 – 06:04 WIB
Ketua MPR Kritik Impor Cangkul, Ada Apa Ya? - JPNN.COM
Ketua MPR Zulkifli Hasan. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - BANDUNG - Ketua MPR Zulkifli Hasan mengingatkan bahwa Pancasila dan UUD 1945 jelas dan tegas mengamanahkan bangsa Indonesia harus bisa menjaga kedaulatan dan berdiri tegak sejajar dengan bangsa-bangsa lain.

Hal ini disampaikan Zulkifli dalam Sosialisasi Empat Pilar MPR dan Seminar Kemahasiswaan Bela Negara di Politeknik Manufaktur Negeri Bandung, Senin (1/11) .

Hanya saja dia menyesalkan sampai sekarang ini kedaulatan bangsa belum sepenuhnya terwujud.

Terutama dalam pemenuhan berbagai kebutuhan masyarakat.

"Sekarang gula impor, garam diimpor, dan bahkan cangkul pun impor. Saya yakin mahasiswa Politeknik Manufaktur saja bisa membuat cangkul lokal dengan kualitas terbaik," kata Zulkifli.

Untuk itu mantan Menteri Kehutanan ini menegaskan pentingnya mahasiswa maupun institusi perguruan tinggi berjuang mewujudkan kedaulatan bangsa.

"Wajah Indonesia masa depan adalah semangat anak-anak muda hari ini. Saya mengajak adik-adik mahasiswa, ayo bersatu mewujudkan Indonesia yang berdaulat," tandasnya.(fat/jpnn)

BANDUNG - Ketua MPR Zulkifli Hasan mengingatkan bahwa Pancasila dan UUD 1945 jelas dan tegas mengamanahkan bangsa Indonesia harus bisa menjaga kedaulatan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News