Kisah Suksesnya Viral, Fatimah Az-Zahra Tak Percaya Bisa Tampil di TV
jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Fatimah Az-Zahra tak pernah menyangka kehidupannya akan berubah 360 derajat. Kini dia kerap diminta tampil di televisi untuk berbagi kisah perjuangannya,
Dahulu, dia merasakan hidup susah hingga pernah memakan ikan bekas gigitan kucing.
Dia juga terpaksa meminum air mentan saat berbuka puasa karena tidak memiliki uang.
"Saat itu masih di Pesantren masih remaja ya," kenang Fatimah saat hadir di acara Kopi Viral Trans TV baru-baru ini.
Wanita berhijab itu juga mengaku pernah tidur beralaskan kardus karena tidak bisa membeli kasur.
"Saya ini anak yatim, enam bersaudara pada masa sekolahnya di panti asuhan,' tutur Fatimah.
Nasib Fatimah pun kini berubah. Dia menjadi miliarder dan bisnisnya mulai dari herbal, skincare hingga fashion berjalan sukses.
"Sebelum pandemi sudah Rp25 miliar per bulan. Nah, dari awal pandemi sampai sekarang belum ada kenaikan," ujar penulis buku Omzet Miliaran Tanpa Modal. (jlo/jpnn)