Kisah Yaimun, Mengabdi Jadi Kepala Desa di Kampung Idiot
Pernah Kesal dengan Dokter yang hanya Beri CeramahSelasa, 08 Maret 2011 – 08:08 WIB
Dia juga pernah merasa kesal. Saat tim dokter pernah datang ke Pandak beberapa waktu yang lalu. Yaimun kesal karena dokter itu tidak membawa obat-obatan. Melainkan hanya memberi ceramah kepada warganya. Padahal, untuk datang ke lokasi pertemuan itu warganya harus berjalan kaki cukup jauh. Warga juga dikatakannya banyak yang kesal saat itu.
Meski demikian, sebagai Kades dia mengaku kerap terhibur juga dengan keberadaan warga yang menderita down syndrome. Saat ada kritik pedas akan pekerjaannya, dia berkunjung ke warganya yang sakit itu. Beban dan penat yang ada bisa langsung hilang melihat senyum atau tingkah warganya yang punya keterbelakangan mental itu. "Melihat mereka, membuat saya bersyukur. Karena saya bisa hidup normal seperti ini," katanya lantas tersenyum.(kum)