Konsumsi Konten Porno Pengaruhi Kepuasan Hubungan
jpnn.com - VIDEO dan gambar porno telah lama menjadi salah satu sumber konflik bagi pasangan. Wanita sering merasa tidak nyaman jika mengetahui suaminya suka menikmati video porno secara diam-diam. Padahal menurut sebuah studi baru konsumsi konten porno anda dapat mempengaruhi kepuasan pasangan pada hubungan.
Sebuah studi baru dari University of Calgary, Canada menemukan bahwa wanita merasa lebih puas dengan hubungan pernikahan yang mereka miliki jika suaminya cenderung terbuka atau tidak menutup-nutupi konsumsi konten pornonya kepada sang istri.
"Menyembunyikan kebiasaan semacam itu akan membuat seorang wanita merasa seperti dicurangi. Sebaliknya jika anda terbuka kepada istri anda, ini akan membantunya merasa yakin tengah berada dalam sebuah hubungan yang secure dan jujur," kata peneliti Marley N. Resch, M.Sc, seperti dilansir laman Men's Health.
Namun Resch juga mengingatkan agar jangan terlalu banyak berbagi dengan pasangan. Dalam studi yang sama, peneliti menekankan bahwa kepuasan hubungan justru tidak didapatkan dari kejujuran yang berlebihan.
"Mengakui jika sesekali anda browsing di internet untuk mencari konten porno tidak jadi soal, tapi apabila anda menjelaskan hal-hal mendetail kepada istri, misalnya anda memilih payudara yang besar atau berapa banyak waktu yang anda habiskan untuk online, bisa-bisa istri anda malah merasa harus bersaing dengan apa yang anda konsumsi itu," kata resch lebih lanjut.
Yang penting Resch menyarankan ketika anda mengajak istri untuk berdiskusi tentang hal ini, cobalah membuka perbincangan dengan menanyakan pendapatnya tentang konten porno.
"Ini bisa jadi pintu masuk ke perbincangan yang lebih terbuka," pungkasnya. (fny/jpnn)