Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kontingen TNI AL Siap Berlaga Di Piala Panglima TNI

Jumat, 14 Oktober 2016 – 11:00 WIB
Kontingen TNI AL Siap Berlaga Di Piala Panglima TNI - JPNN.COM
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi melepas sebanyak 154 atlet dan official kontingen TNI Angkatan Laut yang akan berlaga pada Pertandingan Olahraga Piala Panglima TNI Tahun 2016 di Lapangan Apel Delma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (14/10). FOTO: Dok. Dispenal

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi melepas sebanyak 154 atlet dan official kontingen TNI Angkatan Laut yang akan berlaga pada Pertandingan Olahraga Piala Panglima TNI Tahun 2016 di Lapangan Apel Delma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (14/10).

Menurut Laksamana Ade, kejuaraan Piala Panglima TNI merupakan kegiatan tahunan dalam rangka  memperingati hari jadi TNI, yang diikuti oleh kontingen dari Kementerian Pertahanan, Mabes TNI dan Angkatan.

Kegiatan tersebut dapat dijadikan sebagai tolok ukur keberhasilan pembinaan yanus olahraga di lingkungan TNI Angkatan Laut, khususnya pada cabang olahraga yang dipertandingkan yaitu sepak bola, bola voli dan tenis lapangan. Pembinaan dan pelatihan yang telah dilaksanakan sejauh ini hendaknya dapat diaplikasikan secara optimal guna meningkatkan capaian prestasi.

Dalam kejuaraan Piala Panglima TNI Tahun 2016 ini, ke-154 orang atlet dan official tersebut, akan berlaga di empat cabang olahraga yang dipertandingkan yaitu, Sepak Bola 40 orang, Bola Voli 35 orang, Tenis Lapangan 60 orang, dan panitia kontingen sebanyak 19 orang.   

Kejuaraan tahunan tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 18-25 Oktober 2016. Selain diikuti oleh kontingen TNI Angkatan Laut, ajang olahraga ini juga diikuti oleh atlet-atlet dari Kementerian Pertahanan, Mabes TNI, TNI Angkatan Darat, serta dari TNI Angkatan Udara.(fri/jpnn)
 

JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi melepas sebanyak 154 atlet dan official kontingen TNI Angkatan Laut yang akan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close