KPK Harus Jamah Polri
Kamis, 24 Juli 2008 – 17:25 WIB
Ditenggarai antara Sutanto (Kapolri) dan Artalyta sudah terjalin hubungan cukup lama. Sehingga tak mengherankan Sutanto tak mau bertanggung jawab soal percakapan telepon yang disadap KPK dan dibeber ke wartawan pada pekan lalu di Pengadilan Tipikor itu. Kondisi tersebut, lanjut Al Habsy, bertolak belakang dengan penetapan tersangka kemudian penangkapan terhadap Habib Rizieq, Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI). Rizieq yang tak ada di Monas --tempat bentrok FPI dan massa AAKBB (Aliansi Kebangsaan untuk Kebebasan Beragama)-- diciduk kemudian ditahan di Polda Metro Jaya.