KPK Rekam Percakapan Anggota KPPU
Jumat, 24 Oktober 2008 – 02:24 WIB
Tadjuddin berharap, kasus yang menyeret koleganya itu segera rampung. Sebab, kata dia, kasus dugaan suap itu meruntuhkan kepercayaan publik terhadap komisi pengawas. Dia juga berharap agar KPK bersinergi dengan KPPU dalam menyelesaikan persoalan persaingan usaha tidak sehat.
Dalam pemeriksaan sebelumnya, Tadjuddin pernah mengungkapkan tentang sepak terjang Billy. Dia juga pernah mengungkapkan bahwa sosok Billy tergolong unik. Sebab, semasa belum punya kasus persaingan usaha, orang dekat bos Lippo Group James T. Riady itu sering menampakkan diri di kantor komisi. Kehadirannya pun selalu membicarakan kasus sengketa persaingan usaha yang diusut KPPU dengan tim pemeriksanya.
Belakangan, pemeriksaan itu makin terfokus kepada para anggota KPPU. Sebelumnya, KPK memeriksa para komisioner yang menjadi majelis. Mereka adalah Benny Pasaribu, Anna Maria Tri Anggraeni, dan M. Iqbal. Selain Tadjuddin, tim penyidik kemarin mendengarkan keterangan tersangka Billy Sindoro. Namun, seperti biasanya, dia selalu bungkam. (git/agm)