Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kubu Bamsoet Bakal Gelar Rapat Pleno, Kantor DPP Golkar Dijaga Ketat Kepolisian

Rabu, 04 September 2019 – 14:37 WIB
Kubu Bamsoet Bakal Gelar Rapat Pleno, Kantor DPP Golkar Dijaga Ketat Kepolisian - JPNN.COM
Suasana depan Kantor DPP Golkar di Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Rabu (4/9). Aristo Setiawan/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar kubu Bambang Soesatyo atau Bamsoet menggelar rapat pleno untuk membahas rencana partai menghadapi pilkada serentak 2020, Rabu (4/9). Rapat sedianya diselenggarakan di Kantor DPP Golkar, Jalan Anggrek Neli, Slipi, Jakarta Barat.

"Rencana begitu, saya kemarin dapat berita, iya," kata politikus senior Golkar Yorrys Raweyai saat dihubungi, Rabu (4/9).

Yorrys membeberkan, rapat pleno akan dihadiri oleh pejabat teras DPP Golkar. Seperti di antaranya Nusron Wahid, Nurdin Halid, Indra Bambang Utoyo, dan Robert Kardinal. "Mereka yang pengurus harian, kan yang di atas," timpal dia.

BACA JUGA: Kader Golkar: Kubu Airlangga Makin Ngawur dan Bikin Malu

Berdasarkan pantauan di lokasi, sejumlah aparat kepolisian tampak berjaga di Kantor DPP Golkar, Jalan Anggrek Neli, Slipi, Jakarta Barat.

Aparat kepolisian berjaga tepat di pintu masuk kantor DPP Golkar. Mereka tampak berdiri sejajar seperti membentuk blokade agar kendaraan tidak lalu-lalang ke kantor partai berlambang Pohon Beringin tersebut. (mg10/jpnn)

Yorrys membeberkan bahwa rapat pleno akan dihadiri oleh pejabat teras DPP Golkar.

Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close