Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kubu Jessica: Pak RT Sangat Penting, yang Lain Rahasia

Kamis, 25 Februari 2016 – 12:19 WIB
Kubu Jessica: Pak RT Sangat Penting, yang Lain Rahasia - JPNN.COM
Jessica Kumala Wongso. FOTO: dok/jpnn.com

jpnn.com - JAKARTA – Kubu tersangka pembunuh berencana Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso, menghadirkan tiga saksi dalam persidangan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (25/2). Mereka adalah dua ahli,  dan seorang  ketua RT tempat Jessica bermukim di kawasan Sunter, Jakarta Utara.  

Kuasa hukum Jessica,  Yudi Wibowo menjelaskan  kesaksian ketua RT sangat penting karena yang bersangkutan menyaksikan penggeledahan yang dilakukan penyidik Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya. “Pak RT ini penting,” tegas Yudi di PN Jakpus, Kamis (25/2).

Menurut dia, sebelum menggeledah rumah Jessica,  polisi lebih dulu  menghubungi ketua RT. “Pak RT juga diajak,”  katanya.   

Kubu Jessica mempersoalkan penggeledahan yang dilakukan Polri. Itu juga menjadi salah satu materi yang digugat di praperadilan.

Yudi menegaskan bahwa penggeledahan itu melanggar peraturan perundang-undangan. Alasannya, karena dilakukan tanpa surat izin penggeledahan dari pengadilan. “Polisi lakukan perbuatan lawan hukum. (Penggeledahan) sudah diatur dalam KUHAP, jadi penggeledahan tanpa izin itu  bertentangan dengan Undang-undang," papar Yudi.

Sedangkan untuk dua ahli yang dihadirkan, Yudi merahasiakan identitas mereka. Menurut Yudi, tidak etis kalau ia sebutkan di luar persidangan. “Itu nanti di persidangan lihat saja, tidak etis (kalau dikasi tahu)," paparnya. Jessica mempersoalkan penetapan tersangka, penahanan, penggeledahan dan pencekalan oleh penyidik Polri. Mereka pun meminta Jessica dilepaskan dari semua tindakan hukum tersebut.  

Jessica dijerat sebagai tersangka pembunuh rekannya sendiri, Wayan Mirna Salihin,  dengan menabur racun sianida di kopi korban saat mereka ngopi-ngopi di Café Olivier, West Mall Grand Indonesia, Jakarta Pusat, 6 Januari 2016 lalu. (boy/jpnn)

JAKARTA – Kubu tersangka pembunuh berencana Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso, menghadirkan tiga saksi dalam persidangan praperadilan di

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News