KUHB Tuntut Belanda Minta Maaf
''Untuk apa hubungan diplomatik kalau negara yang satu tidak menghargai negara yang lain,'' keluh Batara.
Sikap Belanda yang menyepelekan bangsa Indonesia, masih terjadi sampai saat ini. Sebaga bukti, warga negara belanda yang akan berkunjung ke Indonesia dipermudah dengan berlakunya Visa-on-arrival. namun hal yang sama tidak berlaku bagi warga Indonesia yang ingin berkunjung ke Belanda. Warga Indonesia sangat sulit mendapat Visa ke Belanda.
Dalam aksinya ke Kedubes Belanda, KUHB menyertakan sejumlah warga yang menjadi saksi dan korban kekerasan bangsa Belanda selama agresi militer. Salah satunya adalah, Said 90 tahun warga Gede, Jabar.(aji/jpnn)