Lagi, OTT KPK Bekuk Aparat Hukum
Kamis, 30 Juni 2016 – 20:08 WIB
jpnn.com - JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Jakarta, Kamis (30/6).
Kali ini, komisi antirasuah dikabarkan meringkus aparat penegak hukum. Ketua KPK Agus Rahardjo membenarkan ada OTT.
Menurut dia, OTT kali ini tidak ada kaitan dengan kasus yang menjedat anggota Komisi III DPR Fraksi Partai Demokrat I Putu Sudiartana (IPS).
"Betul (OTT). Tidak ada kaitan dengan IPS," ujar Agus saat dikonfirmasi, Kamis (30/6) malam.
Hanya saja, Agus belum menjelaskan rinci siapa dan kaitan kasus apa dalam OTT kali ini. (boy/jpnn)