Lawan Bali United, Ini Perkiraan Starting XI Persipura
jpnn.com - JAYAPURA- Kondisi Bio Paulin masih diragukan bisa tampil membela Persipura saat menjamu Bali United, Minggu (8/5) sore nanti.
Pelatih Persipura, Jafri Sastra kemungkinan besar bakal mengubah formasi di lini belakang Mutiara Hitam.
Namun di lini tengah dan depan, Persipura masih bisa mengandalkan para pilarnya. Trio maut Ian Kabes, Boaz Solossa dan James Koko Lomell tetap akan diturunkan.
Kekuatan Persipura selama ini ada di lini serangnya. Lawan sering keteteran dan konsentrasi menguatkan pertahanan, sehingga tak maksimal dalam menyerang. (dkk/jpnn)
Berikut Perkiraan Starting XI Persipura
Persipura Jayapura: Yoo Jae Hoon (gk); Izaac Wanggai, Ricardo Salampessy, Y Tjoe, Rony Esar Beroperay, Yustinus Pae Ian Louis Kabes, Nelson Alom, Boaz Solossa, Boakay Eddy, James Koko Lomell