Lebih Dekat Sama Anna Silvia, Gadis Pasar Kliwon Kontestan Ajang Kecantikan Elite Dunia
Dia pun mencari peluang lain saat menerima informasi ada maskapai asal UEA, Emirates Airline.
Saat itu, open recruitment di Jakarta, dia cukup terkejut dengan jumlah pendaftar mencapai 2.000 peserta dari seluruh dunia.
Hanya empat orang terdiri dari dua laki-laki dan dua perempuan yang berhasil diterima Emirates Airline. Dia termasuk dalam dua perempuan yang berangkat ke Dubai.
Anna tak menyangka bisa diterima di Emirates Airline dalam percobaan pertama. Padahal saat berusia 18 tahun dia pernah mendaftar sebagai pramugari di maskapai besar Indonesia, tetapi ditolak.
Menurutnya, cita-citanya berkeliling dunia harus diwujudkan dengan jalan apa pun. Pramugari, menjadi profesi yang dapat mewujudkan cita-citanya berkeliling dunia.
“Mimpi itu jadi nyata. Dulu seringkali saya disepelekan. Saya berangkat dari Solo dan meraih mimpi itu,” ujar dia.
Sudah tiga tahun dia terbang bersama dua maskapai internasional itu. Sebelum pandemi dalam sebulan dia bisa terbang 80 hingga 100 jam.
Namun, selama pandemi ini hanya 40 jam setiap bulan ke berbagai tujuan, termasuk ke Indonesia.