Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ledakan Kuat Terjadi di Cemara Asri, Rumah Warga Hancur dan 1 Unit Mobil Rusak

Rabu, 13 Mei 2020 – 18:17 WIB
Ledakan Kuat Terjadi di Cemara Asri, Rumah Warga Hancur dan 1 Unit Mobil Rusak - JPNN.COM
Rumah permanen di Kompleks Cemara Asri Jalan Jambu, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, hancur akibat ledakan pada Rabu (13/5) sore. Foto: Foto: ANTARA/HO

jpnn.com, DELI SERDANG - Sebuah ledakan yang cukup kuat menghancurkan satu unit rumah di Kompleks Cemara Asri Jalan Jambu Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Rabu (13/5) sore.

"Sekitar pukul setengah empat sore tadi," ujar salah seorang petugas keamanan Kompleks Cemara Asri.

Ledakan tersebut mengakibatkan satu unit rumah permanen hancur berkeping-keping.

Ledakan juga mengakibatkan satu unit mobil Wuling warna merah maron dengan nomor polisi BK 1708 FP ringsek terkena ledakan.

"Rumah ini disewakan. Ada yang bilang karena pipa gas," katanya pria yang enggan disebutkan namanya.

Hingga saat ini belum diketahui penyebab dan apakah ada korban dalam insiden tersebut.

BACA JUGA: Begal Sadis Beraksi, Pengendara Tewas Bersimbah Darah Dihujani 11 Tusukan

Sementara di lokasi, terlihat petugas Polrestabes Medan bersama dengan Polsek Percut Sei Tuan sedang melakukan penyelidikan.(antara/jpnn)

 

Sebuah ledakan yang cukup kuat menghancurkan satu unit rumah di Kompleks Cemara Asri Jalan Jambu Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Rabu (13/5) sore.

Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close