Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

LSJ: Paket Kebijakan Ekonomi Bagus, tapi Belum Terasa

Kamis, 05 November 2015 – 20:20 WIB
LSJ: Paket Kebijakan Ekonomi Bagus, tapi Belum Terasa - JPNN.COM
Jokowi-JK. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Peneliti utama Lembaga Survei Jakarta (LSJ) Ikhsan Rosidi meng‎ungkapkan paket kebijakan ekonomi yang dikeluarkan pemerintah belum dirasakan masyarakat. 

Hal tersebut mendorong tingkat kepuasan masyarakat kepada kinerja Jokowi-JK menurun. 

"Sebenarnya isi paket kebijakan ekonominya bagus. Hanya saja hasilnya belum dirasakan masyarakat. Mungkin dua atau tiga bulan ke depan baru kelihatan hasilnya," kata Ikhsan di Jakarta, Kamis (5/11).

Dia menambahkan, pelayanan publik menjadi salah satu indikator baik buruknya kinerja. Kalau layanan publik kurang bagus, kinerjanya juga buruk.

"Jadi korelasi antara layanan publik dan kinerja ini sangat ku‎at," ucapnya.

‎Randy Kurnia, peneliti LSJ lainnya, menambahkan bahwa hasil survei tingkat kepuasan pelayanan publik di Indonesia sudah menyentuh posisi yang cukup tinggi. Posisinya berada di tempat ketiga dengan 57,6 persen. Yang tertinggi adalah kesehatan 62,3 persen dan pendidikan 61,5 persen. (esy/jpnn)

JAKARTA - Peneliti utama Lembaga Survei Jakarta (LSJ) Ikhsan Rosidi meng‎ungkapkan paket kebijakan ekonomi yang dikeluarkan pemerintah belum

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News