Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Luar Biasa..Papa Novanto Mau Mundur dan Siap 24 Jam

Rabu, 11 Mei 2016 – 15:28 WIB
Luar Biasa..Papa Novanto Mau Mundur dan Siap 24 Jam - JPNN.COM
Setya Novanto. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Calon Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto siap mundur dari jabatan Ketua Fraksi Golkar di DPR jika ia terpilih menjadi orang nomor satu di partai berlambang pohon Beringin itu.

"Insyallah...kalau saya terpilih...saya akan tinggalkan jabatan sebagai ketua fraksi Partai Golkar di DPR," ujar Setya saat menyampaikan visi misi dalam kampanye caketum Golkar zona II di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (11/5). 

Dia mengklaim akan benar-benar berkonsentrasi mengurus Golkar jika terpilih dengan meninggalkan jabatan ketua fraksi. Apalagi, kata dia, pemilu sudah tidak lama lagi. 

Dia pun menegaskan, akan lebih banyak memberikan waktu kepada DPD I dan II Golkar se Indonesia untuk berkomunikasi. 

"24 jam saya persilakan DPD I dan II bisa berhubungan dengan saya," kata Novanto. (boy/jpnn)

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News