Madrid di Ambang Rekor Baru Kemenangan Beruntun
jpnn.com - MALAGA - Real Madrid memiliki kesempatan menorehkan rekor baru klub. Bertandang ke La Rosaleda, markasnya Malaga, Minggu (30/11) dini hari, El Real di ambang rekor 16 kemenangan beruntun di semua kompetisi.
Sebelumnya, pasukan arahan Carlo Ancelotti sukses menyamakan rekor klub di angka 15 kali kemenangan berturut-turut, usai mengalahkan Basel 1-0 di ajang Liga Champions. Lima belas kemenangan itu menyamai torehan Real Madrid di era pelatih Jose Mourinho 2011-12 dan Miguel Munoz di 1960-1961.
"Berhasil atau tidak, saya sudah bangga memiliki kesempatan membuat sejarah di klub seperti Real Madrid. Cukup senang mengetahui para pemain juga terobsesi ingin melakukannya," kata Ancelotti seperti dilansir Marca, Sabtu (29/11).
Selain urusan rekor, Madrid juga dituntut untuk menang jika tidak ingin pucuk klasemen diambil alih Barcelona. Kebetulan di kandang Malaga itu, Madrid punya rekor oke mengingat tim ibukota itu cuma sekali kalah dari sejak pertama kali Malaga promosi musim 1999/2000. (adk/jpnn)