Makin Panas Jelang Kongres Tahunan PSSI
jpnn.com - JAKARTA - Pelaksana tugas Ketua Umum PSSI, Hinca Pandjaitan mengatakan, rencana para voters untuk melakukan boikot kongres tahunan pssi itu bukan cara-cara elegan untuk organisasi olahraga semacam PSSI.
“Kami berharap mereka mau mengikuti mekanisme organisasi. Kalau tidak, pasti ada sanksi,” kata Hinca, Rabu (18/5) malam.
Sementara itu, sekretaris Kelompok 85, Budiman Dalimonthe menanggapi dingin sikap keras kepala para Exco PSSI tersebut.
Menurut dia, cara-cara mereka untuk menghalang-halangi KLB PSSI itu hanya karena mereka tidak ingin kehilangan kekuasaan. “Tapi, desakan agar KLB digelar sudah semakin besar dengan sudah 91 voters,” jelasnya.
Dalimonthe juga mempersilahkan PSSI tetap menggelar kongres tahunan itu tanpa ada perwakilan dari voters.
Sebab, kalau itu tetap berlangsung, maka sama saja dengan para Exco PSSI menggadaikan kredibilitas mereka di depan FIFA. “Kalau tidak ada peserta, apakah itu bisa dinamakan kongres. Kan tidak,” paparnya. (ben/sam/jpnn)