Mandiri Layani Manajemen Kas 13 Bandara
jpnn.com - JAKARTA – PT Bank Mandiri akan melayani transaksi keuangan dengan layanan manajemen kas untuk pengelolaan bandara yang berada di bawah tanggung jawab PT Angkasa Pura II (AP II).
Setiap transaksi pengelolaan bandara seperti penerimaan, likuiditas juga pembayaran akan menggunakan manajemen kas Mandiri.
“Ada juga fitur debet otomatis untuk mengelola penerimaan dana perusahaan dari pengelola bandara,” kata Direktur Teknologi dan Perbankan Digital Bank Mandiri Rico Usthavia Frans kemarin.
aMelalui kerja sama ini, Mandiri setidaknya akan mengelola layanan transaksi keuangan 13 bandara di bawah kendali AP II. Rico menyebutkan, layanan manajemen kas ini juga akan mencakup penggunaan perbankan daring korporasi dengan fitur manajemen infomasi pemeriksaan saldo AP II dan rekening gerai penyewa di bandara yang dikuasakan kepada AP II.
Fitur lainnya, manajemen pembayaran gaji karyawan (payroll), pembayaran pihak ketiga, dan pembayaran modul penerimaan negara generasi II (MPN G2). Selain manajemen kas, Mandiri juga menerapkan layanan akun virtual Mandiri (virtual account).
Itu untuk mengidentifikasi nama perusahaan dan jenis pembayaran jasa seperti listrik prabayar dan air prabayar di kawasan bandara udara dari para pemilik gerai di bandara. (lum/jos/jpnn)