Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mandul, Balotelli Tetap Dipertahankan Rodgers

Minggu, 28 Desember 2014 – 14:51 WIB
Mandul, Balotelli Tetap Dipertahankan Rodgers - JPNN.COM
Mandul, Mario Balotelli Tetap Dipertahankan Rodgers

jpnn.com - LIVERPOOL -  Mario Balotelli bisa sedikit lega mengenai masa depannya di Liverpool. Pasalnya, pelatih Liverpool, Brendan Rodgers mengaku akan tetap mempertahankan pemain berjuluk Super Mario itu

Sebelumnya, Balotelli disebut-sebut bakal ditendang pada bursa transfer musim dingin Januari mendatang. Itu terjadi setelah Balotelli belum sekalipun mencetak gol di Premier League.

“Itu bukanlah hal yang saya pikirkan. Pada saat ini, kunci bagi saya adalah tetap mempertahankan skuat bersama-sama,” terang Rodgers sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Minggu (28/12).

Posisi Balotelli di lini depan Liverpool saat ini mulai diisi Raheem Sterling. Meski awalnya berstatus gelandang, Sterling bisa mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan terakhir.

“Saya pikir Sterling dan semua pemain dengan tipe kecepatan seperti itu akan selalu menguntungkan tim. Mereka akan membuat para bek berpikir,” tegas mantan pelatih Swansea City itu. (jos/jpnn)

LIVERPOOL -  Mario Balotelli bisa sedikit lega mengenai masa depannya di Liverpool. Pasalnya, pelatih Liverpool, Brendan Rodgers mengaku akan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News