Marion Jola Menangis Produksi Album Perdana
jpnn.com, JAKARTA - Butuh perjuangan berat bagi Marion Jola untuk menyelesaikan album perdana bertajuk MARION. Penyanyi asal Kupang itu bahkan sempat menangis saat proses rekaman.
Hal tersebut disampaikan Marion Jola saat peluncuran album di KFC Cideng, Jakarta, Selasa (27/8). Dia mengaku menangis lantaran suaranya sempat hilang ketika memasuki rekam vokal.
"Aku sempat menangis saat rekaman, karena suara ku sempat engga keluar. Sempat panik untungnya bisa kembali teratasi," kata Marion.
Cewek 19 tahun itu merasa bangga akhirnya album MARION bisa diluncurkan. Baginya album ini adalah sebuah pembuktian sebagai penyanyi pendatang baru di industri musik tanah air.
"Deg-degan akhirnya punya album penuh. Dari karier, aku diberi kepercayaan bikin album, semacam sebuah pengakuan," ujar Lala, sapaannya.
Album MARION berisi 11 lagu. Terdiri dari 4 single yang telah dilepas beberapa waktu lalu, di antaranya yakni 'Jangan', 'So In Love', 'Pergi Menjauh', dan 'Tak Ingin Pisah Lagi'.
Selain empat lagu tersebut, Marion Jola juga memasukkan tujuh materi tambahan. Semua lagu di dalamnya dikerjakan bersama Lale Ilman Nino sebagai produser, komposer, dan pencipta lagu.
"Senang sekali kerja sama dengan Lale Ilma Nino, aku adalah fan mereka. Mereka yang mengarahkan aku. Musiknya lebih RnB dan balik lagi ke era 90an dan awal 2000an," beber Marion Jola.(mg3/jpnn)