Marquez Akui Performa Lorenzo Lebih Kuat
jpnn.com - MADRID - Balapan MotoGP musim ini bakal mencapai puncaknya di Valencia, 10 November mendatang. Perburuan gelar juara bakal sengit antara pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan jagoan Yamaha Factory, Jorge Lorenzo.
Untuk sementara, Marquez masih leading 13 poin atas Lorenzo. Dengan sisa satu seri, kans Marquez mengunci gelar juara dunia bakal terbuka sangat lebar. Pembalap berusia 20 tahun itu hanya perlu finish di urutan keempat.
Tapi, Marquez menaruh kewaspadaan pada Lorenzo. Pasalnya, Lorenzo menunjukkan performa luar biasa ketika memenangi dua seri terakhir. Marquez pun mengakui Lorenzo lawan yang sangat tangguh.
"Saya melihat Lorenzo lebih kuat dibanding saya di Jepang. Dia memiliki dua momen yang bagus yang membuat saya memutuskan hanya mendapat 20 poin. Akhirnya gap kami berkurang lima poin," terang Marquez sebagaimana dilansir laman GP Update.
Nah, dengan performa yang ditunjukkan Lorenzo, Marquez enggan jemawa di Valencia. Marquez kembali mengingatkan dirinya sendiri bahwa gelar juara dunia bukanlah bidikan utamanya musim ini.
"Balapan hanya menyisakan satu seri lagi yang merupakan seri terpenting musim ini. Saya harus lebih konsentrasi dibanding sebelum-sebelumnya," tegas pembalap asal Spanyol tersebut. (jos/jpnn)