Mayat Bayi Ditemukan Membusuk
Senin, 10 September 2012 – 02:25 WIB
Ditanyai apakah dari hasil pemeriksaan, pihaknya menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh bayi malang tersebut, dr. Ishak mengatakan pihaknya mendapati adanya retakan di tulang tengkorak bagian belakang yang diduga akibat benturan. ”Tidak ada kok tanda-tanda kekerasan di tubuhnya, cuma tadi kita temukan di kepalanya itu banyak cairan, kemungkinan akibat terendam air. Dan juga badannya agak sedikit mengembang. Panjang bayi itu sekitar 48 sentimeter, jenis kelaminya laki-laki. Kita juga temukan ada retakan di tulang tengkorak bagian belakang, dugaan kami akibat benturan,” beber dr. Ishak Wuwuti yang turut langsung melakukan pemeriksaan atas jasad bayi tersebut. (reg/ans)