Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

MDHW Jawa Barat Dideklarasikan September

Selasa, 22 Agustus 2017 – 15:16 WIB
MDHW Jawa Barat Dideklarasikan September - JPNN.COM
PB MDHW menemui Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat KH Hasan Nuri Hidayatullah di Karawang, Minggu (20/8) malam. Foto: MDHW for JPNN

"Jadi, bukan 26 Agustus seperti wacana yang berembus selama ini," tambah mantan Ketua Umum PB PMII itu.

Usai pertemuan, Gus Hasan mengungkapkan, deklarasi MDHW Jabar akan dihadiri para habib, kiai sepuh, pejabat daerah, serta kiai perdesaan berbasis majelis taklim dan musala.

Selain itu, deklarasi juga akan dihadiri oleh sejumlah tokoh lintas agama.

"Kami berharap dengan adanya MDHW di Jabar, maka pesantren salaf lebih diperhatikan. Kan Ketua Dewan Pembina MDWH Pak Jokowi,” kata Dewan Khos PB MDHW itu.

Sementara itu, Sekretaris Umum MDHW Jabar Yosep Yusdiana optimistis mampu mangamalkan empat pilar MDHW.

Empat pilar yang sudah dirumuskan PB MDHW itu adalah  halaqah, zikir, gerakan sosial, dan program ekonomi keumatan.

"Kami optimistis bahwa MDHW Jabar akan mampu memberikan yang terbaik. Empat pilar yang menjadi gerak langkah MDHW akan kami jalankan dengan sebaik-baiknya," kata Yosep. (jos/jpnn)

Sekretaris Jenderal Majelis Dzikir Hubbul Wathon (PB MDHW) Hery Haryanto Azumi gerah dengan kabar yang menyebutkan organisasinya akan mendeklarasikan

Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News