Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Melanie Putria Jalani Sidang Cerai Perdana Tahun Depan

Senin, 17 Desember 2018 – 21:43 WIB
Melanie Putria Jalani Sidang Cerai Perdana Tahun Depan - JPNN.COM
Putri Indonesia 2002 Melanie Putria. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Putri Indonesia 2002 Melanie Putria dijadwalkan akan menjalani sidang cerai perdana pada 9 Januari 2019.

Kabar itu diungkap Humas Pengadilan Agama Jakarta Barat Abdul Hadi saat dikonfirmasi JawaPos.

"Iya, mengajukan cerai pada 23 November 2018, dan akan menjalankan sidang perdana pada 8 Januari 2019," kata Abdul Hadi, Senin (17/12).

Diketahui, Melanie Putria menggugat cerai suaminya, Angga Puradireja atau yang dikenal Angga 'Maliq & D'Essentials'.

Baca juga: Melanie Putria Gugat Cerai Suami

Dalam laman resmi Pengadilan Agama Jakarta Barat, gugatan cerai Melanie Putria tercatat dengan nomor perkara 3247/Pdt.G/2018/PA.JB.

Gugatan cerai Melanie cukup mengagetkan. Apalagi, selama delapan tahun membina rumah tangga keduanya jauh dari gosip miring.

Bahkan, dalam beberapa acara olahraga keduanya terlihat kompak. Dari pernikahannya itu, mereka dikaruniai seorang anak bernama Sheemar Rahman Purwadireja. (jpc/jpnn)

Putri Indonesia 2002 Melanie Putria dijadwalkan akan menjalani sidang cerai perdana pada 9 Januari 2019.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News