Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Menpora Ingin Atlet Baseball dan Softball Fokus Latihan untuk Raih Medali

Jumat, 22 November 2019 – 03:37 WIB
Menpora Ingin Atlet Baseball dan Softball Fokus Latihan untuk Raih Medali - JPNN.COM
Menpora Zainudin Amali mengunjungi pelatnas baseball dan softball di Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/11). Menpora menyemangati atlet jelang SEA Games 2019 di Filipina. Foto: Kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengunjungi pelatnas baseball dan softball di Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/11).

Dalam kesempatan itu, Menpora memompa semangat atlet menjelang SEA Games 2019 di Filipina.

Mulanya, Menpora mengunjungi pelatnas baseball di Lapangan Baseball. Disini, Menpora meninjau para atlet yang sedang latihan. Para atlet tampak begitu semangat demi meraih medali emas, sesuai target yang diinginkan. Menpora juga ingin atlet berlatih dengan serius.

“Ini tinggal beberapa hari pelaksanaan. Saya kira persiapan yang sudah dilakukan ini harus ada hasilnya, nanti kita lihat di Filipina nanti. Saya kira kita ada punya harapan dan optimis bisa meraih kemenangan,” kata Menpora didampingi Plt Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora Yuni Poerwanti dan Chief de Mission (CdM) kontingen Indonesia di SEA Games 2019 Filipina Harry Warganegara.

Lebih lanjut, Menpora ingin para atlet untuk terus berkonsentrasi dan fokus dalam latihan maupun saat pertandingan nanti. Menpora juga mengingatkan kepada atlet untuk menjalankan program pelatihan yang sudah diberikan. Selanjutnya, Menpora mengunjungi pelatnas tim softball, yang lokasinya berjarak sekitar satu kilometer dari lapangan baseball.

Hal yang sama juga diutarakan Menpora. Fokus dan konsentrasi atlet dalam latihan serta bertanding juga disampaikan agar target yang diinginkan tidak meleset.

“Pemerintah tentu sangat mendukung. Kalian latihan dengan baik, ikuti program latihan yang sudah diberi pelatih. Sekali lagi, fokus dan konsentrasi. Semangat, semoga nanti dapat emas,” jelas Menpora.(adv/jpnn)

Menpora Zainudin Amali ingin para atlet untuk terus berkonsentrasi dan fokus dalam latihan maupun saat pertandingan nanti.

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close