Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mesin Parpol Koalisi Pendukung Prabowo Kerja Maksimal

Rabu, 09 Juli 2014 – 02:17 WIB
Mesin Parpol Koalisi Pendukung Prabowo Kerja Maksimal - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Pengamat politik dari Universitas Padjadjaran Idil Akbar ketika diminta memetakan kekuatan dua kandidat pemilihan presiden di Jawa Barat. Menurutnya, ada empat faktor utama yang mendorong potensi kemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Faktor pertama adalah peran kepala-kepala daerah. Gubernur Jabar Ahmad Heryawan sendiri  mendukung dan jadi tim pemenangan  untuk Jabar. Ditambah bupati dan walikota juga berasal dari parpol Koalisi Merah Putih," katanya ketika dihubungi di Jakarta, Selasa (8/7).

Kedua, kampanye yang dilakukan timses Prabowo-Hatta lebih efektif menarik simpati warga provinsi ini. Sebaliknya, timses kubu Jokowi dinilai telah kehilangan inovasi.

Ketiga, mesin-mesin parpol koalisi pendukung Prabowo sudah bekerja hingga tingkat bawah. Akbar juga menunjukkan solidnya parpol koalisi merah putih, seperti minimnya berita perpecahan sikap elit parpol di Jabar. "Minim, bahkan bisa jadi tidak ada," terangnya.

Faktor keempat, peran media telah dimaksimalkan untuk menggalang dukungan. Ini turut mempengaruhi persepsi dan keputusan pemilih.

Merujuk temuan Pusat Kajian dan Pembangunan Strategis (Puskaptis). Pada survei terakhir atau yang kelima, elektabilitas khusus di Jawa Barat Prabowo-Hatta mencapai 52,22 persen sedangkan Jokowi-JK 38,89 persen.

Secara nasional, tingkat keterpilihan Prabowo juga lebih unggul di angka 47,93 persen. Sedangkan Jokowi hanya 43,05 persen. (rmo/jpnn)

 

JAKARTA - Pengamat politik dari Universitas Padjadjaran Idil Akbar ketika diminta memetakan kekuatan dua kandidat pemilihan presiden di Jawa Barat.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News